Posted by Desinta Wp | File under :
versi diriku sendiri

Beberapa waktu yang lalu aku sempat bimbang antara memilih untuk tetap konsisten ngeblog di wordpress atau di blogger (blogspot). Waktu itu sih terpikir untuk eksis di salah satu akun blog saja. Tak perlu banyak-banyak, toh belum tentu aku rajin meng-update nya. Belum lagi jika harus tetap kontinyu ngeblog di mobitrek atau mobinessia, rasanya aku belum mampu. Otakku masih terlalu ruwet untuk dipaksa menelurkan beberapa ide sekaligus dalam sehari, mengingat aku tipe orang yang tidak begitu suka membuat postingan yang sama di beberapa tempat sekaligus. Kalau cuma sekali dua kali it’s ok lah.. tapi jika semua isi posting blognya sama, sama saja dengan membawa barang yang sama cuma kemasan berbeda. Dan setelah beberapa saat menggeluti dunia blogging baik di wordpress maupun blogger, akhirnya aku bisa melihat beberapa perbedaan antara keduanya.

Yang pertama template.

Jika ingin menggunakan template standar atau template yang sudah disediakan oleh pihak owner, menurutku template-template di wordpress jauh lebih unggul dan bervariasi. Tidak seperti di blogger yang koleksi template-templatenya cenderung sangat sederhana dan hanya sedikit, pilihan template di wordpress sudah lumayan banyak dan bagus. Jadi cukup memakai template yang sudah disediakan pihak owner saja kita sudah bisa mempunyai layout blog yang cool dan menarik.

Tapi jika ingin merubah template sesuai keinginan kita, mungkin di blogger jauh lebih unggul. Salah satunya karena di blogger kita bisa meng-upload template sendiri dan caranya pun lumayan gampang. Pilihan templatenya banyak dan bisa kita temukan dengan cara mendownload dari situs-situs penyedia template gratis. Tapi kelemahan jika memakai template orang lain, mungkin ada beberapa fitur yang menjadi tidak berfungsi. Denger-denger sih di wordpress sebenarnya juga bisa, tapi caranya agak susah dan tidak segampang di blogger.

Yang kedua posting.

Posting blog di wordpress sebenarnya lebih gampang. Tidak perlu setingan macam-macam, kita bisa langsung posting blog dan hasilnya pun mudah dilihat. Kelemahannya, menurutku akses di wordpress agak lambat dan kurasa ini bukan masalah koneksi internetku. Sebaliknya di blogger aksesnya normal dan tidak ada masalah. Hanya saja sebelum bisa posting blog dengan mudah dan praktis, kita harus jeli menyetingnya terlebih dahulu. Aku sendiri butuh waktu untuk menemukan beberapa setting yang kuperlukan.

Yang ketiga adsense.

Jika anda ngeblog karena tertarik pada dunia bisnis online termasuk adsense, siap-siaplah merasa kecewa jika anda menggunakan wordpress karena di wordpress kita tidak bisa memasang adsense. Termasuk jika anda ingin memasang kode html apa saja, wordpress tidak support untuk hal itu. Sebaliknya di blogger adsense bisa di pasang dengan begitu gampang. Tinggal bikin gadget baru yang khusus untuk html/java script lalu copy kodenya.

Nah.. berdasar beberapa perbandingan di atas, akhirnya kusimpulkan baik keduanya masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan hingga akhirnya aku tak bisa memilih untuk tetap konsisten dimana. Itu sebabnya pula kuputuskan untuk tetap memiliki akun di kedua hosting blog tersebut. Bagaimana dengan anda?

0 comments:

Post a Comment